Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Doa pagi hari

Bismillahirohmaanirohiim
.
Ya Allah Ya Tuhan kami
Hari ini kami merendahkan diri kami
Memohon pada Engkau
keselamatan bagi diri kami
keselamatan bagi kedua orang tua kami
keselamatan bagi anak-anak kami
keselamatan bagi pasangan hidup kami
.
Allahumma ya Allah
Ya Rahmaan ya Rahiim
Kami bahagia ya Allah
Engkau berikan kami umur
Engkau berikan kami kesehatan
Engkau berikan kami keselamatan
.
Ya Allah
Engkaulah yang menyelamatkan hidup kami
Engkaulah yang menyelamatkan kami di dunia
Engkau pula yang akan menyelamatkan kami di akhirat
.
Ya Allah Ya Rabbi
Telah kami zalimi diri kami sendiri
Ampunilah kami
Sayangilah kami
Maafkanlah kami
Wahai Yang Maha Mendengar semua suara
Wahai Yang Maha Meliputi semua yang berlalu
Wahai Yang Menyelamatkan semua jiwa setelah kematian
Wahai Yang Maha Suci dari semua kegelapan
Yang Tidak diserupai oleh semua suara dan tidak disibukkan oleh segala sesuatu
Jauhkanlah kami dari siksa nerakaMu
Masukkanlah kami kedalam surgaMu
Hujamkanlah rasa cinta dan rindu kepadaMu
Disetiap helaan nafas kami dan degupan jantung kami
.
Allahumma ya Allah
kami bersyukur kepada-Mu
Alangkah banyak nikmat
yang Engkau curahkan kepada kami
Engkau beri kami nikmat Iman
Engkau beri kami nikmat Islam
Engkau beri kami nikmat Ihsan
Tetapi sangat sedikit syukur kami kepada-Mu
.
Wahai Allah Yang Maha Bijaksana
Ampuni kami yang hanya bersyukur
Apabila mendapatkan kesehatan
Apabila mendapatkan makanan
Apabila mendapatkan harta
Apabila mendapatkan jabatan
Apabila mendapatkan penghargaan
Apabila mendapatkan keturunan
Tetapi tak pernah bersyukur jika mampu melaksanakan shalat berjamaah, bersedekah, berzakat berpuasa dan berhaji
.
Ya Allah
Ampuni kami
Yang lupa bersyukur dengan memiliki Nabi Muhammad
Yang lupa bersyukur menjadi umat Nabi Muhammad
Yang lupa bersyukur bahwa kami dilahirkan sebagai Islam
Yang lupa bersyukur bahwa kami telah dikaruniai iman
.
Shalawat dan salam semoga tercurah selalu untuk Nabi Muhammad SAW, Keluarganya dan juga kepada Sahabatnya yang mulia.
.
( Ary Ginanjar Agustian )

Post a Comment for "Doa pagi hari"